Bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Militer III-12 Surabaya Wakil Kepala Pengadilan Militer III-12 Surabaya Letnan Kolonel Sus Jonarku, S.H.,M.H. memimpin kegiatan rapat bulanan pada hari Jum’at tanggal 21 Juli 2023. Kegiatan rapat bulanan di ikuti oleh Sekretaris, Panitera, Pejabat Struktural, Panitera Pengganti serta seluruh bintara.
Sidoarjo, 20 Juli 2023Kepala Pengadilan Militer III-12 Surabaya Kolonel Chk Sugeng Aryanto, S.H.,M.H dan Ny. Yetti Sugeng Aryanto serta Sekretaris, perwakilan Personel mengunjungi istri dari Kopda Mus Marzuki setelah melahirkan anak ke-2. kegiatan ini sebagai bentuk dari kepedulian kepada anggota yang sedang berbahagia telah dikaruniai seorang anak laki-laki. Semoga menjadi anak yang berbakti kepada orang […]
Seluruh personel Pengadilan Militer III-12 Surabaya dan Pengadilan Militer Tinggi III Surabaya mengikuti Upacara Bendera rutin setiap tanggal 17. Bertindak sebagai inspektur upacara adalah Kepala Pengadilan Militer Tinggi III Surabaya Brigadir Jenderal TNI Kirto, S.H., M.H.
Para Mentee Calon Hakim Militer (Cakimmil) PPC IV Magang III melaksanakan kegiatan diskusi tentang pembuatan Putusan sesuai dengan template terbaru di Ruang Rapat Pengadilan Militer III-12 Surabaya. Kegiatan ini dipimpin oleh Mayor Laut (H) Mirza Ardiansyah, S.H., M.H., M.A.P selaku Mentor.
Kadilmil III-12 Surabaya Kolonel Chk Sugeng Aryanto, S.H., M.H. mengikuti kegiatan Pembinaan oleh Kadilmiltama dan Rapat Koordinasi Pembentukan Dilmilti dan Dilmil baru di Lingkungan Peradilan Militer. Kegiatan ini dilaksanakan secara luring di Pengadilan Militer III-16 Makassar pada tanggal 17 Juli 2023.
Keluarga besar Pengadilan Militer III-12 Surabaya mengucapkan Selamat Memperingati Hari Keadilan Internasional (World Day for International Justice) 2023. Hari Keadilan Internasional Sedunia, juga disebut sebagai Hari Peradilan Pidana Internasional atau International Justice Day, adalah hari internasional yang dirayakan di seluruh dunia pada tanggal 17 Juli sebagai bagian dari upaya untuk mengakui sistem peradilan pidana internasional […]
Kegiatan Paparan Mentee Calon Hakim Militer (Cakimmil) PPC IV Magang III Minggu ke-6. Mayor Laut (H) Mirza Ardiansyah, S.H., M.H., M.A.P selaku Mentor memimpin kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Rapat Pengadilan Militer III-12 Surabaya.
Kadilmil III-12 Surabaya beserta Waka, Hakim Militer, Panitera, Sekretaris, dan para Cakim mengikuti kegiatan Penguatan Implementasi Nota Kesepahaman dan Perjanjian Kerja Sama Mahkamah Agung RI dengan PT. Pos Indonesia (Persero) secara daring via Zoom. Kegiatan yang dihadiri oleh YM Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia ini dilaksanakan di Ruang Rapat Pengadilan Militer III-12 Surabaya.
Keluarga besar Pengadilan Militer III-12 Surabaya mengucapkan Selamat Memperingati Hari Pajak Nasional 2023. Hari Pajak jatuh pada tanggal 14 Juli setiap tahunnya. Hari Pajak bertujuan untuk membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya pajak bagi kelangsungan perekonomian dan pembangunan negeri.Hari Pajak Nasional pertama kali diperingati pada 14 Juli 2018. Peringatan Hari Pajak setiap 14 Juli ini ditetapkan […]