Sidoarjo, pada hari Jum'at tanggal 15 April 2016 bertempat di ruang sidang Pengadilan Tata Usaha Negara Surabaya diadakan Arisan Dharmayukti Karini Cabang Surabaya, Acara ini rutin diselenggarakan setiap bulan sekali pada hari Jum'at Minggu ke dua. Arisan yang diikuti oleh Ibu-ibu yang merupakan istri Hakim, Panitera serta Staf Pengadilan tingkat pertama 4 lingkungan peradilan di Surabaya, adapun pengisi acara yang mengambil tema tentang BP Pom kelayakan makanan yang dikonsumsi setiap hari.