Sidoarjo, Rabu 12 Juni 2019, pukul 08.30 WIB bertempat di Pengadilan Miiter III-12 Surabaya berlangsung Halal Bihalal Idul Fitri 1440 H Keluarga besar Pengadilan Militer III-12 Surabaya. Pada kesempatan tersebut Kepala Pengadilan Militer III-12 Surabaya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tamu undangan yang telah menyisihkan waktunya untuk hadir dalam acara tersebut dan memohon maaf atas nama Kepala apabila dalam acara tersebut ada yang kurang/tidak sesuai dengan yang diharapkan, Acara Halal Bihalal dihadiri oleh Kadilmilti III Surabaya, Pokkimmilti III Surabaya, Kaotmilti III Surabaya, Kaotmil III-11 Surabaya berserta seluruh Perwira, Ketua PTUN Surabaya.
Dengan demikian dengan adanya acara halal bihalal diharapkan hubungan yang selama ini keruh dan kusut dapat segera diurai dan dijernihkan. Halalbihalal bermakna untuk merekontruksi relasi kemanusiaan yang lebih sejuk dan menentramkan. Suasana halalbihalal yang penuh dengan nuansa reigius, kekeluargaan dan keterbukaan membuat semua orang yang hadir tidak memiliki beban psikolgis tertentu. Pada saat itulah komunikasi sehat bisa terbangun dengan baik.