Pada hari Kamis tanggal 29 Oktober 2015 bertempat di ruang sidang Pengadilan Militer III-12 Surabaya diadakan acara Pengantar Purna Tugas Pelda HAR (K) Sri Sumarmi yang menjabat sebagai Panitera di Pengadilan Militer III-12 Surabaya ini memasuki masa purna tugas pada tanggal 30 Oktober 2015, acara pengantar purna tugas tersebut, dipimpin langsung oleh Pgs. Kepala Pengadilan Militer III-12 Surabaya Letkol Chk (K) Faridah Faisal, SH,MH.
Pgs. Kepala Pengadilan Militer III-12 Surabaya dalam amanat nya menyampaikan kepada Letda HAR (K) Sri Sumarmi penghargaan yang setinggi-tingginya dan rasa terima kasih, atas segala pengabdian dan loyalitas yang patut dibanggakan serta dedikasi yang tinggi bagi Pengadilan Militer III-12 Surabaya, banyak hal yang telah Letda Har (K) Sri Sumarmi berikan kepada instansi ini sehingga rasanya ucapan terima kasih saja tidak cukup untuk membalas apa yang telah dikerjakan di Dilmil III-12 Surabaya yang pasti segala apa yang telah disumbangkan baik berupa tenaga, pikiran, ide, tentu Allah SWT akan memberikan pahala yang setimpal atas amal bakti yang diberikan tersebut, Pgs Kepala Pengadilan Militer III-12 Surabaya juga berpesan agar terus meningkatkan ketakwaan dan keimanan kepada Allah SWT, tetap menjunjung tinggi sapta marga, sumpah prajurit dan 8 wajib TNI sebagai pedoman dalam menyelesaikan tugas di kehidupan, tetap menjadi contoh dan teladan di tengah masyarakat, selalu menjaga nama baik kesatuan Dilmil III-12 Surabaya dimanapun berada dan tetap menjalin silaturahmi sebagai satu keluarga Dilmil III-12 Surabaya.
Acara selanjutnya penyerahan cendramata yang diawali dari Kadilmilti III Surabaya, kepala panitera Dilmil III-12 Surabaya, perwakilan anggota Dilmil III-12 Surabaya dan Kadilmil III-12 Surabaya.
Acara ditutup dengan pembacaan do'a dan pemberian ucapan selamat kepada Pelda HAR (K) Sri Sumarmi oleh Pgs. Kepala Pengadilan Militer III-12 Surabaya di ikuti seluruh anggota.