Sidoarjo, Pada hari Jum'at tanggal 08 Maret 2019, pukul 08.00 Wib Kepala Pengadilan Militer III-12 Surabaya Kolonel Laut (KH) Asep Ridwan Hasyim, S.H. M.Si.M.Hum menyambut kehadiran Para Penguji Ujian Akhir Program Pendidikan dan Pelatihan Calon Hakim Terpadu Lingkungan Peradilan Militer. Sesuai dengan Surat Tugas dari Balitbang Diklat Kumdil Mahkamah Agung RI Nomor : 154/Vld.3/Dik/S/2/2019 tanggal 28 Februari 2019 melakukan Ujian Akhir Program Pendidikan dan Pelatihan Calon Hakim Terpadu Lingkungan Peradilan Militer Seluruh Indonesia di Pengadilan Militer III-12 Surabaya, Tim Penguji terdiri dari Kepala Pengadilan Militer Utama Mayor Jeneral TNI (Purn) Dr Mulyono, SH,S.IP.,MH., Panitera Muda Pidana Militer Mahkamah Agung RI Kolonel Chk Dr. Slamet Sarwo Edy, S.H., M.Hum, Kadilmilti III Surabaya Kolonel Chk Weni Okianto,S.H.,M.H. Kegiatan Ujian Lisan dilaksanakan pada tanggal 07 sampai dengan tanggal 09 Maret 2019 di Pengadilan Militer III-12 Surabaya..