Sidoarjo, Pada Rabu tanggal 26 Desember 2018, pukul 08.00 Wib bertempat di halaman kantor Pengadilan Militer Tinggi III Surabaya mengadakan upacara bendera dalam rangka memperingati hari Ibu ke 90, Upacara bendera dihadiri seluruh anggota Dilmilti III Surabaya, Dilmil III-12 Surabaya, dalam upacara bendera sebagai inspektur Upacara Pokkimmilti III Surabaya Kolonel Chk Marwan Suladi, S.H.,M.H. Amanat dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI yang dibacakan oleh Inspektur Upacara yang bertemakan "Bersama meningkatkan peran perempuan dan laki-laki dalam membangun ketahanan keluarga untuk kesejahteraan bangsa". Upacara bendera berjalan lancar dan khidmat.